Sabtu, 28 Mei 2011

Mari Bertukar Baju !!!

8 komentar
[Baguse-rek]   
Anda pasti bertanya-tanya,”untuk apa?”
“Ada-ada saja!”
“Kurang kerjaan apa?!”
“Sabar! Ya, saya benar-benar mengajak anda bertukar baju.”
Nah, pertanyaan anda seharusnya,”bagaimana caranya?”
“Ambillah selembar kerta dan tulis jawaban untuk kasus pertanyaan berikut ini!”

Sabtu, 21 Mei 2011

Mata Uang $Jujur

9 komentar
[baguse-rek]  Mari secara jujur anda jawab pertanyaan ini:
Apa yang akan Anda lakukan kalau Anda melakukan kesalahan dalam menyelesaikan pekerjaan di kantor? 
Jawaban yang mungkin anda lontarkan bermacam-macam:
A,“Bertanggung jawab.” 
B,“Mengakui kesalahan.” 
C,“Minta maaf.” 
D,“Memperbaiki kesalahan.” 
E, “Minta diberi kesempatan”.
F, G, dll

“Hmmm, benarkah?”

Minggu, 15 Mei 2011

15 Langkah untuk Menggapai Mimpi Anda

8 komentar
[baguse-rek]      Ada 3 kunci sukses di dalam setiap bidang uasaha, apapun bentuknya

1) Berada di tempat yang tepat dan waktu yang tepat (Anda mungkin sudah berada di sini!)
2) Mempunyai visi ke depan terhadap usaha/bisnis yang sedang anda geluti sekarang!
3) Membuat langkah jitu dan segera ( waktunya beraksi!)

“Masa depan milik mereka yang percaya pada kualitas mimpi-mimpinya”,  Johann Wolfgang Von Goethe (Filsuf dan penyair Jerman)


Inilah langkah-langkah untuk menggapai mimpi anda:

Sabtu, 07 Mei 2011

AtoZ untuk menggapai Mimpi-Mimpi Anda

34 komentar
[baguse-rek] Setiap kita mempunyai mimpi-mimpi, tetapi ada yang berani menggantungkan mimpinya setinggi langit, dan ada yang hanya menggantungnya di tali jemuran. Ada yang mempunyai mimpi yang besar ~selebar dunia~, dan ada juga yang punya mimpi yang kecil saja ~selebar telapak tangannya~.

Ada orang-orang yang melarang kita mempunyai mimpi yang tinggi dengan alasan,”kalau ketinggian  nanti jatuhnya sakit!”. Ada yang mendorong kita menggantung mimpi di langit. Saya termasuk golongan yang lebih setuju,”Gantungkan cita-cita atau mimpimu setinggi langit!”
 Bagaimana dengan anda ?

Kamis, 05 Mei 2011

Masalah adalah HADIAH

8 komentar
[baguse-rek] ~ Bila anda menganggap masalah sebagai beban, anda mungkin akan menghindarinya. Bila anda menganggap masalah sebagai tantangan, anda mungkin akan menghadapinya. Namun, masalah adalah hadiah yang dapat anda terima dengan suka cita. Dengan pandangan tajam, anda melihat keberhasilan di balik setiap masalah.

Masalah adalah anak tangga menuju kekuatan yang Iebih tinggi. Maka, hadapi dan ubahlah menjadi kekuatan untuk sukses anda. Tanpa masalah, anda tak Iayak memasuki jalur keberhasilan. Bahkan hidup ini pun masalah, karena itu terimalah sebagai hadiah.

Rabu, 04 Mei 2011

Bersyukur Adalah kebahagiaan

6 komentar
[BAGUSE-REK]     Anda wajib mensyukuri apa pun yang menimpa anda. ini bukan masalah keberuntungan. Bersyukur menuntun anda untuk senantiasa menyingkirkan sisi negatif dari hidup. Orang lain mungkin mengatakan bahwa anda tidak realistis. Namun, sebenarnya sikap anda jauh lebih realistis, yaitu membebaskan diri anda dan kecemasan atas kesalahan.

Bagi orang miskin, uang itulah kebahagiaan
Bagi orang sakit, kesehatan itulah kebahagiaan
Bagi pemuda lajang, pasangan hidup itulah kebahagiaan
Bagi mahasiswa, gelar sarjana itulah kebahagiaan
Bagi penganggur, pekerjaan itulah kebahagiaan
Bagi yang kebanyakan pekerja,liburan itulah kebahagiaan

Selasa, 03 Mei 2011

Buta dan Pelita

2 komentar
[baguse-rek]   “Mati Lampu”, seru kami bersahutan.
Dalam gelap akupun lantas berpikir, kenapa kita menggunakan kosakata ‘mati lampu’. Setahuku karena kita menganut system DM, maka seharusnya ‘Lampu Mati’ bukannya ‘Mati Lampu’. Kecuali kalau ngikut Bhs Inggris, semisal ‘sepatu merah’ maka Inggrisnya ‘red shoes’. “Betul, tidak?”

Nah sekarang kita juga tambah bingung, bukannya sudah dari dulu lampu merupakan benda mati, atau apakah karena biasanya hidup/nyala dan tatkala mati kita sontak berkata,”yaa, lampu mati?”
Justru kenapa ketika lampu itu mati alias tidak menyala disiang hari kita hanya menyebutnya dengan lampu saja, bukannya ‘Lampu mati’?